Foundation Maybelline: Daftar Harga dan Rekomendasi Terbaru 2021

foundation maybelline terbaru

Jika kamu sering update mengenai produk kosmetik terbaru, tentu kamu tak asing lagi dengan salah satu brand kosmetik raksasa Maybelline. Maybelline selalu melakukan inovasi untuk menghadirkan produk kosmetik yang sesuai dengan kebutuhan seluruh wanita di dunia. Dikenal dengan brand kosmetik dengan kualitas baik dan harga yang terjangkau, mungkin membuatmu merasa ingin mencoba dan memiliki semuanya?

Maybelline memiliki berbagai produk kosmetik andalan yang banyak difavoritkan, salah satunya adalah foundation. Maybelline memiliki deretan produk foundation dalam berbagai tekstur dan ditujukan untuk berbagai jenis kulit, sehingga apapun jenis kulitmu, bisa menggunakan salah satu dari produk brand terkenal ini.

Nah, agar kamu tidak bingung dalam memilih varian foundation Maybelline apa yang terbaik untukmu, yuk simak ulasan lengkap mengenai produk Maybelline bersama kami.

Varian dan Harga Foundation Maybelline (Terbaru 2021)


Maybelline memiliki varian foundation yang tergolong lengkap, ditujukan secara khusus untuk berbagai jenis kulit, memungkinkan semua wanita dapat memancarkan kecantikannya dengan berbagai keunikan khas yang dimilki.

Jika kamu sering menemui brand foundation lain mengeluarkan 3 sampai dengan 5 shade warna, lain halnya dengan Maybelline, shade warna yang dibuatnya lengkap, hingga 16 warna. Jadi, tidak akan sulit untuk menemukan warna terbaik yang paling cocok dengan apapun warna kulitmu. Coba deh, baca dengan seksama berbagai varian dan harga foundation Maybelline berikut ini.

1. Maybelline Fit Me! Foundation Dewy + Smooth

Maybelline Fit Me! Foundation Dewy + Smooth

Harga Rp 149.000

Maybelline Fit Me! Foundation Dewy + Smooth diformulasikan untuk kulit normal yang cenderung kering untuk mendapatkan hasil finishing the ultimate natural skin fit. Memberikan kelembaban dan tampilan yang glowing dengan coverage medium, sehingga memberikan tampilan cantik alami. Dapat mencegah kulit dari dehidrasi hingga 10 jam, kamu bisa beraktivitas dengan nyaman baik indoor atau pun outdoor tanpa khawatir akan mendapati kulit yang terasa kaku atau kasar.

Foundation ini juga mampu meratakan warna kulit dan menyamarkan noda, formulanya ringan, nyaman untuk dipakai sehari-hari, baik kamu remaja yang masih kuliah atau wanita karir yang menginginkan make-up ringan untuk tampilan yang lebih profesional. Foundation ini tahan lama, tidak luntur karena keringat atau air.

Foundation ini tersedia dalam 10 pilihan shade warna yang cocok untuk kulit Asia. Miliki tampilan make-up yang menghaluskan, menyegarkan, dan membuat kulit ekrigmu tampak lebih sehat dengan Maybelline Fit Me! Foundation Dewy + Smooth.

2. Maybelline Superstay Foundation 24H Full Coverage Foundation

Maybelline Superstay Foundation 24H Full Coverage Foundation

Harga Rp 199.000

Butuh riasan full coverage yang mampu bertahan seharian penuh? Maybelline Superstay Foundation 24H Full Coverage Foundation bisa menjadi pilihanmu. Foundation ini diklaim mampu bertahan lama tanpa luntur dan tanpa crack hingga 24 jam. Memberimu make-up sempurna disegala kondisi baik saat kamu berkeringat di udara panas ataupun saat kamu berenang di pantai.

Maybelline Superstay Foundation 24H Full Coverage Foundation memiliki formula sweatproff dan oilproof yang awet namun tidak menyumbat pori. Concentrated pigmentsnya berdaya cover tinggi tanpa terasa berat di kulit. Hasil yang kamu dapatkan ialah matte dengan kelembaban sepanjang hari, cocok untuk semua jenis kulit.

8 pilihan shade diciptakan untuk memudahkanmu memilih yang terbaik untuk kulit, kamu bisa memilih warna yang setingkat lebih cerah dari warna kulitmu untuk hasil akhir light effect dan glowing.

Foundation ini juga dilengkapi dengan pump, memudahkanmu saat mengambilnya tanpa takut tumpah serta praktis untuk dibawa bepergian. Jadi, kamu kini bebas melakukan segala aktivitas dengan make-up yang flawless seharian.

3. Maybelline Fit Me! Foundation Matte + Poreless

Maybelline Fit Me! Foundation Matte + Poreless

Harga Rp 149.000

Maybelline Fit Me! Foundation Matte + Poreless mampu meratakan warna dan tekstur kulit berminyak, berjerawat, atau kombinasi. Formulanya ringan untuk pemakaian sehari-hari. Warnanya dapat bertahan lama, diklaim mampu membebaskan wajahmu dari kilap dan kusam yang mengganggu serta membuat make-up cepat luntur.

Maybelline Fit Me! Foundation Matte + Poreless mampu menutup pori-pori, flek, dan bekas jerawat. Kamu yang memiliki masalah jerawat dapat menggunakannya dengan nyaman sebab formulanya dilengkapi dengan anti iritasi, mampu menenangkan kulit dan mencegah jerawat meradang. Secara tidak langsung, foundation ini juga berfungsi sebagai skin care yang menyehatkan kulit.

Pilihan 16 shade warnanya siap untuk memberi mood lebih positif di hari-hari kuliah atau saat kamu bepergian. Jika kamu menggunakannya untuk acara formal, kamu bisa memoleskannya berulang dan menyempurnakan dengan bedak tabur untuk lebih menyamarkan kekurangan di wajah. Tenang saja, tidak akan terlihat belang atau pecah kok.

4. Maybelline Dream Matte Mousse Foundation

Maybelline Dream Matte Mousse Foundation

Harga Rp 113.000

Ingin tampilan make-up yang halus lembut bagaikan hasil foto yang dipercantik? Kamu kini tak perlu menggunakan kamera cantik atau sejenisnya untuk menciptakan tampilan wajah yang halus dan flawless. Semua itu bisa kamu dapatkan dengan Maybelline Dream Matte Mousse Foundation. Foundation ini dilengkapi dengan formula air-whipped untuk memberikan tekstur mousse, memberikan make-up yang matte dan coverage sempurna.

Maybelline Dream Matte Mousse Foundation juga dilengkapi dengan butiran spherical powder yang menyamarkan pori-pori dan membuat kulit terlihat lebih bercahaya. Kandungan utamanya yang berasal dari air mampu menjaga kelembaban kulit tanpa membuatnya kilap.

Maybelline Dream Matte Mousse Foundation cocok untuk kulit kering atau normal. Teksturnya mampu meresap dengan sempurna dan melembabkan sekaligus menutup kekurangan di wajah. Hasil warna kulit yang lebih cerah dapat kamu lihat secara langsung setelah memakainya. Kini kamu bisa berfoto dengan hasil terbaik tanpa harus diedit-edit atau dipercantik ya.

5. Maybelline White Super Fresh Liquid Powder

Maybelline White Super Fresh Liquid Powder

Harga Rp 75.000

Maybelline White Super Fresh Liquid Powder merupakan bedak cair yang juga berfungsi sebagai foundation yang siap untuk membuat kulit wajahmu lebih putih dan segar. Formulanya membuat wajahmu tampil matte dan terasa sangat ringan, nyaman untuk dipakai sehari-hari. Tidak akan menutup pori-pori atau membuat wajahmu terlihat tebal.

Maybelline White Super Fresh Liquid Powder sangat praktis, foundation dan bedak berada dalam 1 produk. Foundation ini aman untuk dipakai di bawah panas matahari berkat SPF 50 PA++. Formulanya yang juga bebas minyak tepat untuk kulit kombinasi atau berjerawat, wajah bebas kilap dan cerah bisa kamu dapatkan dengan ketahanan hingga 12 jam.

Foundation ini tersedia dalam 4 pilihan warna, yakni ivory, sand beige, natural, dan honey. Dapat digunakan untuk semua warna kulit mulai dari putih, kuning langsat, hingga sawo matang. Yuk berikan sentuhan make-up yang mencerahkan dan menyehatkan untuk kulitmu dengan Maybelline White Super Fresh Liquid Powder!

6. Maybelline Dream Satin Liquid Foundation

Maybelline Dream Satin Liquid Foundation

Harga Rp 125.000

Maybelline Dream Satin Liquid Foundation merupakan foundation cair dengan formula air-whipped yang mampu membuat kulit wajahmu tetap bernafas dan terasa ringan walaupun dengan make-up full coverage. Foundation ini diklaim mampu menyatu dengan kulit untuk hasil yang sempurna seperti satin.

Formulanya tahan lama, mengandung SPF 24 PA++ yang menjaga dari panas matahari, sehingga foundation ini aman untuk pemakaian indoor dan outdoor. Kamu tidak akan menemui bekas foundation di tisu saat kamu mengusap wajah karena cuaca panas, juga tidak akan melihat warna kulitmu belang-belang. Tampilan yang halus bagai satin benar-benar dapat kamu nikmati seharian.

Maybelline Dream Satin Liquid Foundation dapat digunakan oleh semua jenis kulit. Pilihan shadenya dapat memenuhi kebutuhan semua warna kulit, baik itu putih, kuning, hingga sawo matang. Memiliki make-up super halus yang menempel seharian kini bukan impian, kamu bisa buktikan sendiri.

7. Two Way Cake Clear Smooth All-in-One Maybelline

Harga Rp 59.000

Two Way Cake Clear Smooth All-in-One Maybelline merupakan jenis foundation yang juga bisa berfungsi sebagai bedak. Cukup dengan 1 produk, kamu bisa mendapatkan make-up yang cantik, halus, dan tahan lama. Foundation ini mampu melindungi dari sinar UV, mengontrol minyak berlebih, sekaligus mencerahkan seketika.

Two Way Cake Clear Smooth All-in-One Maybelline tepat untuk kamu yang memiliki banyak aktivitas dan tak punya banyak waktu untuk memakai make-up. Hanya dengan sekali pulas, kamu bisa mendapatkan make-up yang cantik dan tahan hingga 12 jam. Noda atau kekurangan di wajah juga tertutupi namun tetap terasa ringan dan tidak menutup pori-pori.

Shade yang dapat kamu pilh ialah natural, honey, nude beige, dan sand beige. Cara pakainya dengan disapukan pada area wajah dan leher dengan spons kering. Kamu tak perlu memakai spons basah sebab teksturnya sudah cukup untuk memberikan hasil yang halus. Jadi, kamu bisa melakukan aktivitas lain tanpa mengesampingkan riasan yang cantik.

Pertanyaan Seputar Foundation Maybelline (FAQ)


1. Berapa Kisaran Harga Foundation Maybelline?

Foundation Maybelline dijual dengan kisaran harga Rp 75.000 sampai dengan Rp 200.000. Termasuk harga yang terjangkau jika dibandingkan dengan segala keunggulan yang ditawarkan dan hasil tahan lamanya pada kulit wajah. Dengan harga yang ramah di kantong, kamu bisa mendapatkan riasan awet seharian dan terasa ringan di wajah. Jadi, kenapa tidak mencobanya?

2. Apa Seri Foundation Maybelline untuk Kulit Kering?

Maybelline Dream Satin Liquid Foundation, Maybelline White Super Fresh Liquid Powder, Maybelline Fit Me! Foundation Dewy + Smooth, dan Maybelline Dream Matte Mousse Foundation dapat kamu pakai untuk kulit keringmu. Varian foundation tersebut memiliki kandungan air dan pelembab serta tekstur yang halus, mudah meresap ke dalam kulit kering, menutrisi, sekaligus memberikan coverage. Kulitmu bisa tampil menawan sepanjang hari tanpa terasa kaku, kering, atau kusam.

3. Foundation Maybelline VS Cushion Maybelline, Mana yang Lebih Bagus?

Seiring perkembangan zaman, produk kosmetik memiliki beragam inovasi. Yang terbaru dan populer saat ini ialah Cushion, dimana Cushion ialah jenis foundation yang berpadu dengan BB cream namun memiliki tampilan lebih ringan dan halus.

Nah, selain foundation, Maybelline juga memiliki produk cushion. Membuat banyak wanita bingung, memilih foundation atau cushion sebab keduanya memiliki hasil yang hampir sama. Nah, agar kamu memilih yang tepat, yuk pahami secara detail apa perbedaan foundation Maybelline dan cushion Maybelline.

Foundation Maybelline :

  • Memiliki tingkat keawetan terbaik.
  • Mampu menutup pori-pori dan kekurangan pada kulit dengan sempurna.
  • Pilihan warna beragam.
  • Beberapa produk kadang terasa berat dan kurang cocok untuk dipakai sehari-hari.

Cushion Maybelline :

  • Mudah dan praktis digunakan dimana saja, baik di rumah atau saat travelling.
  • Coverage medium, kurang sempurna untuk menutup noda di wajah.
  • Tekstur terasa sangat ringan seperti ketika memakai bedak, cocok untuk pemakaian sehari-hari.
  • Daya tahan kurang lama jika dibandingkan dengan foundation Maybelline.

Nah, jika kamu bertanya, mana yang lebih baik? Tentunya kembali ke kondisi kulitmu dan kebutuhanmu. Jika kamu ingin make-up awet dan tahan luntur seharian atau di acara penting, kamu bisa menggunakan foundation Maybelline sebab memiliki coverage lebih tinggi, sehingga wajahmu tampak mulus dan halus dalam waktu yang lama.

Sedangkan untuk pemakaian harian atau jika kulitmu memiliki masalah, seperti jerawat atau kulit sensitif, cushion yang lebih ringan lebih tepat. Sebab tidak terasa berat di wajah dan kulitmu lebih bebas bernafas.

Jadi, antara foundation Maybelline dan cushion Maybelline, keduanya memiliki keunggulan masing-masing dan diklaim aman untuk kulit. Apapun tipe kulitmu juga bisa memakai kedua produk tersebut sebab Maybelline memiliki berbagai produk yang diformulasikan khusus untuk berbagai jenis kulit. Nah, tinggal pakai sesuai kebutuhanmu ya!

4. Bagaimana Cara Memakai Foundation Maybelline agar Awet Seharian?

Sebagai wanita, tentu menginginkan riasan atau make-up yang awet sepanjang hari, baik saat berada di area indoor maupun berkeringat di luar ruangan. Memiliki make-up yang tidak mudah luntur dapat kamu miliki dengan cara pemakaian foundation yang tepat. Untuk itu, perhatikan cara memakai foundation Maybelline berikut agar awet seharian.

  • Pahami kondisi kulit

Kondisi kulit yang normal atau sehat dapat membuat make-up menempel awet dengan sempurna termasuk jika bermake-up dengan foundation. Bila kulitmu termasuk jenis kulit yang kering, lakukan pengelupasan sel kulit mati agar tidak kasar atau bersisik. Pilih pengelupasan yang ringan misalnya dengan toner atau dengan sabun scrub. Setelahnya kamu bisa menggunakan serum atau pelembab, baru memakai foundation.

  • Dasar make-up

Apapun jenis kulitmu, sebelum memakai foundation, kamu perlu untuk mengaplikasikan primer make-up agar lebih tahan lama. Primer dapat membantu menahan foundation tetap menempel meskipun dalam keadaan berkeringat. Jika sudah memakai primer, kamu tak perlu lagi memakai pelembab.

  • Sesuaikan dengan jenis kulit

Pilih fundation Maybelline sesuai dengan jenis kulitmu. Jika kamu memiliki kulit yang berminyak, pilih foundation Maybelline dengan hasil yang matte dimana sifatnya lebih mampu menahan minyak yang berlebihan pada wajah.

Jika kamu memiliki tipe kulit kering, pilih foundation Maybelline dengan kandungan pelembab yang tinggi dan mampu memberikan efek dewy atau kilau yang sehat pada wajah sehingga kulit keringmu tidak akan terlihat kaku atau kusam. Kamu juga bisa mencampurkan pelembab dengan foundation untuk memberikan kelembaban ekstra pada wajah.

  • Pakai foundation Maybelline dari dalam ke luar

Cara memoles foundation yang benar, tidak langsung dibaurkan di wajah ya, tuang terlebih dahulu pada telapak tanganmu, gunakan jari, kemudian oleskan pada dagu dan pipi. Baru kamu ratakan dengan jari langsung atau juga dengan spons. Ratakan dari arah dalam agar hasilnya tidak belang.

  • Gunakan bedak tabur

Tutup foundation Maybelline dengan bedak tabur untuk mendapatkan tampilan wajah yang lebih flawless. Bedak tabur memiliki kandungan partikel kecil yang mampu menyerap kelebihan minyak pada wajah, sehingga saat kamu berkeringat, foundation Maybellinemu tidak akan mudah luntur.

Bagaimana? Tentu kamu kini sudah siap tampil flawless dan glowing dengan make-up sempurna dari produk foundation Maybelline bukan? Pilih sesuai tipe dan warna kulitmu ya!

Artikel Terkait Foundation


Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

one + six =