Harga Macbook Terbaru 2021

Harga Macbook Terbaru

Di era teknologi dan digital seperti sekarang ini, keberadaan laptop seakan menjadi kebutuhan yang cukup penting untuk mendukung aktivitas manusia. Terutama untuk mereka yang berstatus pelajar, mahasiswa, pekerja kantoran, hingga pengusaha. Mengingat ada banyak merek laptop yang tersedia, tentu sebagai pengguna kamu ingin memiliki laptop dengan kualitas terbaik. Misalnya saja seperti Macbook keluaran produsen Apple.

Sebagai salah satu laptop terbaik, Macbook menjadi incaran bagi pengguna digital di seluruh dunia. Meskipun dibandrol dengan harga yang cukup tinggi. Namun tidak membuat pasar dari laptop ini menurun. Bahkan laptop ini dianggap sebagai barang mewah dengan jangkauan kelas menengah ke atas. Kini untuk kamu yang memiliki keinginan untuk membeli Macbook baru. Maka ada bebarapa model Macbook yang bisa kamu pilih dengan harga yang berbeda, mulai dari Macbook Air, Macbook Pro, Macbook Pro Retina, dan Macbook Touch Bar yang menjadi varian terbaru dari laptop Apple.

Mengingat ada banyak model Macbook yang bisa dipilih sekaligus dengan harga yang berbeda-beda. Maka agar lebih mudah mendapatkan Macbook terbaik yang sesuai dengan kebutuhan. Berikut rekomendasi harga Macbook terbaik yang bisa menjadi pilihan kamu.

Harga dan Spesifikasi Apple Macbook Terbaru


Agar lebih mudah menemukan Macbook terbaik dengan harga yang sesuai. Berikut beberapa rekomendasi harga Macbook yang bisa menjadi pilihan tepat untuk kamu:

Apple Macbook Air – 128GB

Harga: Rp 18.200.600

Spesifikasi Apple Macbook Air – 128GB
Layar 13.0 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5
RAM 8 GB DDR-3
SSD 128 GB
Sistem Operasi Mac OS

Untuk kamu yang mencari laptop dengan fungsi ganda, maka Apple Macbook Air bisa menjadi pilihannya. Laptop buatan Apple ini menggunakan layar berukuran 13.0 inch yang lebih praktis untuk dibawa kemana-mana. Bahkan untuk kamu yang sering hangout sambil membawa laptop, maka laptop ini bisa menjadi pilihannya. Selain ukurannya yang lebih praktis, laptop ini juga memiliki tenaga yang gahar berkat prosesor Intel Core i5 dengan RAM 8 GB. Bahkan untuk kamu yang hobby nge-game, laptop ini didukung dengan VGA Card Intel HD Graphic 6000 dengan tampilan yang lebih memukau dengan penggunaan layar retina. Dari segi baterainya pun menggunakan baterai lithium polymer 50.3 watt/jam yang mampu bertahan hingga 12 – 13 jam lebih untuk pemakaian standart.

Kelebihan Apple Macbook Air – 128GB:

  • Modelnya yang lebih simple, praktis, dengan ukuran yang tidak terlalu besar
  • Dilengkapi Touch ID sidik jari dengan keamanan tinggi
  • Ditenagai prosesor Intel Core i5 dengan RAM 8 GB
  • Menggunakan VGA Card  berupa Intel HD Graphic 6000 dengan tampilan yang lebih memukau
  • Ketahanan baterai yang lebih lama

Kekurangan Apple Macbook Air – 128GB:

  • Layar terlalu kecil untuk kamu yang suka bermain game, editing, dan lainnya
  • Hanya tersedia 2 port USB

Apple Macbook Air – 256GB

Harga: Rp 21.076.400

Spesifikasi Apple Macbook Air – 256GB
Layar 13.0 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5
RAM 8 GB DDR-3
SSD 256 GB
Sistem Operasi Mac OS

Tersedia dengan 3 pilihan warna yakni emas, perak, dan abu-abu, membuat Macbook Air semakin dicintai para penggunananya. Pasalnya, selain desainnya yang lebih kecil denga layar berukuran 13 inch, membuat laptop ini semakin mudah untuk dibawa kemana-mana. Jika type sebelumnya hanya dibekali ruang penyimpanan berkapasitas 128 GB. Maka pada Macbook Air ini kapasitas penyimpanan bisa kamu dapatkan lebih tinggi 256 GB. Dimana kamu bisa menyimpan berbagai jenis data, file, maupun dokumen dalam 1 perangkat laptop.

Kelebihan Apple Macbook Air – 256GB:

  • Kapasitas penyimpanan lebih besar dengan 256 GB
  • Dilengkapi Touch ID sidik jari dengan keamanan tinggi
  • Ditenagai prosesor Intel Core i5 dengan RAM 8 GB
  • Menggunakan VGA Card  berupa Intel HD Graphic 6000 dengan tampilan yang lebih memukau
  • Ketahanan baterai yang lebih lama

Kekurangan Apple Macbook Air – 256GB:

  • Harganya lebih mahal
  • Layar terlalu kecil untuk kamu yang suka bermain game, editing, dan lainnya
  • Hanya tersedia 2 port USB

Apple Macbook Pro Retina ME664ZA/A

Harga: Rp 17.399.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro Retina ME664ZA/A
Layar 15.0 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i7
RAM 8 GB DDR-3
SSD 256 GB
Sistem Operasi Mac OS

Untuk kamu yang suka menggunakan laptop dengan layar besar sekaligus dengan tampilan yang lebih memukau. Maka Apple Macbook Pro Retina ME664ZA/A bisa menjadi pilihannya. Macbook dengan layar 15.0 inch ini menggunakan grafis NVIDIA GeForce GT 650M sekaligus dukungan Intel HD Graphic 4000 yang mempu menghasilkan tampilan lebih berkualitas. Laptop buatan Apple ini juga ditenagai prosesor Intel Core i7 2.4 GHz dengan performa yang lebih lincah berkat dukungan sektor 8 GB. Bahkan untuk kamu yang suka menyimpan banyak file dalam 1 laptop, kamu dipuaskan dengan media penyimpanan sebesar 256 GB dengan sistem SSD.

Kelebihan Apple Macbook Pro Retina ME664ZA/A:

  • Menggunakan layar 15.0 inch Retina Display
  • Didukung grafis NVIDIA GeForce GT 650M dan Intel HD Graphic 4000 dengan tampilan lebih memukau
  • Prosesornya menggunakan Intel Core i7 2.4 GHz dengan RAM 8 GB
  • Media penyimpanan SSD dengan kapasitas 256 GB

Kekurangan Apple Macbook Pro Retina ME664ZA/A:

  • Harganya cukup mahal
  • Bodi laptop sedikit lebih tebal ditambah ukuran layar yang besar sehingga bobotnya lebih berat
  • Kurang praktis untuk dibawa kemana-mana

Apple Macbook MNYF2

Harga: Rp 21.599.000

Spesifikasi Apple Macbook MNYF2
Layar 12.0 inch  (2304 x 1440 Pixel)
Prosesor Intel Core M3 Dual-Core
RAM 8 GB DDR-3
SSD 256 GB
Sistem Operasi Mac OS

Tampil dengan layar berukuran kecil, membuat Apple Macbook MNYF2 lebih praktis untuk kamu yang memiliki mobilitas tinggi. Dimana selain bisa dijadikan sebagai notebook rumahan, komputer jinjing ini juga bisa kamu jadikan sebagai perangkat digital untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Ditenagai prosesor Intel Core M3 Dual-Core 1.2 GHz up to 3.0 Ghz membuat performanya semakin lincah. Bahkan dengan dukungan RAM 8 GB membuat laptop ini sangat lincah dalam menyelesaikan berbagai jenis data.

Kelebihan Apple Macbook MNYF2:

  • Menggunakan prosesor Intel Core M3 Dual-Core
  • Meskipun layarnya kecil namun resolusinya cukup unggul dengan 2304 x 1440 Pixel
  • Didukung tenaga RAM 8 GB DDR-3
  • Sistem penyimpanan SSD dengan kapasitas 256 GB

Kekurangan Apple Macbook MNYF2:

  • Harganya yang lebih mahal
  • Layar terlalu kecil mirip dengan netbook
  • Kurang ideal untuk aktivitas yang berat seperti game, editing, dll

Apple Macbook Pro MPXR2

Harga: Rp 21.669.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro MPXR2
Layar 13.3 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5 Dual-Core
RAM 8 GB DDR-3
SSD 128 GB
Sistem Operasi MacOS

Varian Macbook Pro memang menjadi pilihan tepat untuk mendukung segala aktivitas. Selain ukurannya yang lebih praktis, laptop ini juga lebih mudah untuk digunakan dimana saja. Salah satu tipe yang bisa kamu pilih ada di Macbook Pro MPXR2. Laptop dengan layar 13.3 inch ini didukung dengan resolusi yang cukup tinggi sebesar 2560 x 1600 Pixel dengan tampilan yang lebih tajam dan cerah. Di sisi lain, untuk tenaga prosesornya sendiri menggunakan Intel Core i5 Dual-Core 2.3 GHz yang didukung dengan RAM 8 GB. Sementara untuk media penyimpanannya sendiri sudah menggunakan sistem SSD dengan kapasitas 128 GB.

Kelebihan Apple Macbook Pro MPXR2:

  • Ditenagai oleh prosesor Intel Core i5 Dual-Core 2.3 Ghz
  • Menggunakan layar beresolusi tinggi dengan tampilan yang lebih tajam dan cerah
  • Dukungan RAM 8 GB LP DDR-3
  • Praktis untuk digunakan

Kekurangan Apple Macbook Pro MPXR2:

  • Harga yang mahal
  • Kapasitas penyimpanan yang kurang besar
  • Belum didukung kartu grafis yang memadai

Apple Macbook Pro MPXU2

Harga: Rp 22.099.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro MPXU2
Layar 13.3 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5 Dual Core 2.3 GHz
RAM 8 GB DDR-3
SSD 128 GB
Sistem Operasi Mac OS High Sierra

Dia atas Apple Macbook Pro MPXR2, kamu bisa menemukan berbagai fitur yang lebih canggih pada Apple Macbook Pro MPXU2. Laptop dengan sistem operasi Mac OS High Sierra ini merupakan Mac OS yang berada di level tertinggi dengan dukungan teknologi dan fitur yang lebih canggih. Laptop dengan layar 13.3 ini juga didukung dengan kartu grafis Intel Iris Plus Graphic 640 dengan hasil tampilan yang lebih memukau. Bahkan untuk kamu yang suka mengabadikan moment lewat kamera laptop, kamu juga dimanjakan dengan kamera HD Face Time 720p yang dilengkapi dengan fitur video. Laptop ini sangat tepat untuk kamu yang memiliki aktivitas tinggi dengan ketahanan baterai lebih dari 10 jam.

Kelebihan Apple Macbook Pro MPXU2:

  • Ditenagai prosesor Intel Core i5 Dual Core 2.3 GHz dengan RAM 8 GB DDR-3
  • Menggunakan sistem operasi Mac OS High Sierra yang merupakan Mac OS yang berada di level tertinggi
  • Didukungan teknologi dan fitur yang lebih canggih
  • Bobot dan ukuran yang lebih ringan hanya 1.37 kg

Kekurangan Apple Macbook Pro MPXU2:

  • Harganya yang mahal
  • Bagian keyboard tidak penuh sehingga ukurannya nampak lebih kecil

Apple Macbook Pro Touchbar MPXV2

Harga: Rp 26.479.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro Touchbar MPXV2
Layar 13.3 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5
RAM 8 GB DDR-3
SSD 256 GB
Sistem Operasi Mac OS

Apple Macbook Pro Touchbar MPXV2 merupakan varian Macbook Pro yang dilengkapi dengan Touch Bar dan Touch ID. Laptop dengan layar 13.3 inch ini memiliki tampilan yang sungguh berkelas. Selain menggunakan full keyboard, laptop juga dilengkapi dengan touchbar di bagian keyboard yang semakin mudah untuk digunakan. Bahkan dengan dukungan prosesor Intel Core i5 dan RAM 8 GB membuat performa dari laptop ini sungguh menawan. Belum lagi sistem penyimpanan yang sudah menggunakan SSD, membuat penyimpanan data menjadi lebih mudah, cepat, dan lebih aman terhadap kerusakan.

Kelebihan Apple Macbook Pro Touchbar MPXV2:

  • Model Macbook dengan layar tipis
  • Dilengkapi dengan Touch Bar dan Touch ID
  • Menggunakan prosesor Intel Core i5 dan RAM 8 GB
  • Sistem penyimpanan SSD berkapasitas besar 256 GB

Kekurangan Apple Macbook Pro Touchbar MPXV2:

  • Harganya yang sangat mahal
  • Hanya dilengkapi dengan 2 port USB

Apple Macbook Pro Touchbar MPXW2

Harga: Rp 29.439.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro Touchbar MPXW2
Layar 13.3 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5
RAM 8 GB DDR-3
SSD 512 GB
Sistem Operasi Mac OS

Sama-sama dibekali tenaga prosesor Intel Core i5 dengan RAM 8 GB DDR-3. Apple Macbook Pro Touchbar MPXW2 hadir dengan media penyimpanan berkapasitas lebih besar. Jika tipe sebelumnya hanya memiliki ruang penyimpanan sebesar 256 GB. Maka pada tipe ini ruang penyimpanan ditingkatkan menjadi 512 GB. Dimana untuk kamu yang suka menyimpan berbagai datamaupun file dalan ukuran besar. Maka laptop Mac ini bisa menjadi pilihannya. Selain itu, dengan dukungan Graphic Card dari Intel Iris Plus Graphic 650 menjadikan tampilannya lebih memukau, cerah, dan pastinya lebih tajam. Sangat cocok untuk mendukung aktivitas sehari-hari dengan ukurannya yang praktis dan mudah dibawa kemana-mana.

Kelebihan Apple Macbook Pro Touchbar MPXW2:

  • Model Macbook dengan layar tipis
  • Dilengkapi dengan Touch Bar dan Touch ID
  • Menggunakan prosesor Intel Core i5 dan RAM 8 GB
  • Memiliki ruang penyimpanan yang lebih besar, yaitu SSD berkapasitas 512 GB

Kekurangan Apple Macbook Pro Touchbar MPXW2:

  • Harganya yang sangat mahal
  • Hanya dilengkapi dengan 2 port USB

Apple Macbook Pro Touchbar MR9Q2

Harga: Rp 31.019.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro Touchbar MR9Q2
Layar 13.3 inch (2560 x 1600 Pixel)
Prosesor Intel Core i5
RAM 8 GB DDR-3
SSD 256 GB
Sistem Operasi Mac OS High Sierra

Apple Macbook Pro Touchbar MR9Q2 merupakan varian terbaru dari Macbook Pro yang tersedia dengan dua pilihan layar berbeda, yakni 13 inch dan 13.3 inch. Laptop dengan fungsi touchbar di bagian tombol F keyboard ini semakin berkelas dengan banyaknya fitur pendukung. Dimana dengan layar 13.3 inch, maka mata akan semakin dimanjakan dengan kelebaran layar Mac yang dilengkapi dengan Graphic Card Integrated Intel Iris Plus Graphic 650 dengan tampilan yang lebih berkualitas. Selain itu, dengan layar retina beresolusi 2560 x 1600 Pixel membuat ketajaman dan kerapatan gambar semakin bagus. Di samping itu, dengan dukungan prosesor Intel Core i5 sekaligus disupport RAM 8 GB membuat performanya semakin gahar.

Kelebihan Apple Macbook Pro Touchbar MR9Q2:

  • Dilengkapi fungsi Touch Bar dan Touch ID
  • Menggunakan Mac OS High Sierra yang merupakan OS level tertinggi
  • Model Macbook dengan layar tipis
  • Dilengkapi dengan Touch Bar dan Touch ID
  • Menggunakan prosesor Intel Core i5 dan RAM 8 GB

Kekurangan Apple Macbook Pro Touchbar MR9Q2:

  • Harganya yang sangat mahal
  • Kapasitas penyimpanan kurang besar

Apple Macbook Pro Z01002pn Custom

Harga: Rp 71.495.000

Spesifikasi Apple Macbook Pro Z01002pn Costom
Layar 15.6 inch (1920 x 1080 Pixel)
Prosesor Intel Core i9
RAM 32 GB DDR-4
SSD 1 TB
Sistem Operasi MacOS

Untuk kamu yang ingin menikmati kecanggihan notebook Mac, maka Apple Macbook Pro Z01002pn Costom bisa menjadi pilihannya. Macbook yang dibandrol dengan harga fantastic ini memiliki berbagai fitur dengan dukungan teknologi terbaru yang lebih canggih. Dimana dengan layar 15.6 inch lebih lebar, maka kamu bisa menggunakan laptop untuk aktivitas multitasking. Bahkan dengan dukungan tenaga prosesor Intel Core 19 dengan RAM sebesar 32 GB DDR-4. Maka bisa dikatakan jika Macbook ini merupakan varian tertinggi yang cocok untuk mendukung semua pekerjaan. Bahkan dengan ruang penyimpanan SSD berkapasitas 1 TB, kamu bisa menyimpan berbagai data dengan lebih leluasa.

Kelebihan Apple Macbook Pro Z01002pn Costom:

  • Prosesor menggunakan Intel Core i9 dengan dukungan RAM 32 GB
  • Display didukung VGA Radeon Pro Vega 20
  • Sistem penyimpanan berupa SSD dengan kapasitas besar 1 TB

Kekurangan Apple Macbook Pro Z01002pn Costom:

  • Memiliki harga tertinggi untuk deretan produk Apple Macbook
  • Versi terbaru dari Apple Macbook dan mungkin masih jarang ditemui di toko-toko laptop
  • Modelnya lebih besar sehingga kurang praktis untuk dibawa kemana-mana

Itulah 10 rekomendasi harga Macbook terbaik yang bisa kamu jadikan pilihan. Dengan deretan laptop Macbook di atas, maka kamu bisa dengan mudah menentukan pilihan produk dari Apple ini sesuai kebutuhan dan budget yang kamu miliki.

Pertanyaan Seputar Laptop Apple (Macbook) – FAQ


1. Bagaimana tips memilih Macbook yang bagus?

Dibanding laptop-laptop pada umumnya, Macbook di dominasi untuk kalangan menengah ke atas. Namun meskipun begitu, untuk kamu para pelajar yang ingin memiliki laptop dari Apple ini. Maka berikut beberapa tips memilih Macbook yang bagus dan sesuai untuk kebutuhanmu:

Sesuaikan dengan kebutuhan

Sebagai salah satu merek laptop kelas atas, Macbook memang menjadi incaran bagi sebagian besar orang. Selain karena kualitasnya, laptop dengan harga pasaran yang lebih tinggi ini juga memiliki spesifikasi yang lebih unggul. Namun, agar produk yang kamu beli bisa digunakan sesuai kebutuhan. Maka hal pertama yang harus kamu perhatikan saat membeli produk Macbook Apple adalah sesuaikan dulu dengan kebutuhanmu.

Jika kamu sudah tahu ingin digunakan untuk apa Macbook tersebut, tentu kamu akan lebih mudah menentukan produk Macbook yang ingin kamu beli. Misalnya saja, untuk kamu yang memiliki profesi sebaga desain grafis, photografer, dan lain sebagainya. Kamu kamu bisa memilih Macbook dengan spesifikasi yang lebih tinggi dibanding mereka yang masih berprofesi sebagai pelajar, mahasiswa, ataupun hanya digunakan untuk pekerjaan harian. Dimana kamu bisa memilih Macbook dengan penggunaan RAM, hardisk, dan prosesor yang lebih besar.

Pilih model yang paling sesuai

Apple menyediakan beberapa model Macbook yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Dimana kamu bisa dengan mudah menyesuaikan model dan jenis Macbook dengan pekerjaan ataupun aktivitas yang paling banyak kamu lakukan.

Macbook Pro

Varian Apple Macbook Pro ini mulai diperkenalkan pada tahun 2006. Meskipun sudah cukup lama, namun beberapa inovasi telah diluncurkan untuk produk Macbook model ini. Umumnya, Macbook Pro memiliki ukuran yang lebih besar dengan bobot yang lebih berat. Sedangkan, untuk ukuran layarnya sendiri. Laptop ini menyediakan 3 pilihan, yaitu 13 inch, 15 inch, dan juga 17 inch. Sedangkan dari segi spesifikasinya sendiri, laptop ini menggunakan jenis prosesor yang lebih tinggi, dukungan RAM yang besar, dan kapasitas penyimpanan yang lebih banyak. Macbook ini lebih cocok digunakan untuk mereka yang memiliki aktivitas multitasking, seperti editor, programmer, photografer, gaming, dan lain-lain.

Macbook Air

Di bawah tipe Macbook Pro, kamu bisa menemukan laptop yang lebih simple untuk aktivitas sehari-hari. Laptop ini memiliki desain yang lebih ramping dan bobot yang lebih ringan. Sehingga lebih cocok digunakan untuk pekerjaan di luar maupun di dalam ruangan. Sedangkan dari sisi layar, laptop menyediakan 2 pilihan yang berbeda, yaitu 11 inch dan 13 inch. Dimana ukuran layarnya lebih kecil sehingga lebih mudah untuk dibawa kemana-mana. Sedangkan untuk spesifikasinya sendiri, laptop hanya menggunakan tenaga standart dengan kekuatan RAM 4 GB.

Macbook Pro Retina

Untuk kamu yang ingin merasakan kecanggihan laptop produksi Apple. Mak kamu bisa memilih Macbook Pro Retina. Dimana Macbook ini dibekali dengan spesifikasi yang lebih unggul dengan fitur-fitur yang lebih canggih. Untuk tenaganya pun, Macbook ini memiliki performa yang lebih tinggi untuk mendukung pekerjaan-pekerjaan berat. Namun, untuk memiliki Macbook ini kamu harus siap mengeluarkan budget lebih karena harganya lebih mahal dari Macbook Pro dan Macbook Air.

Macbook Pro Touch Bar

Macbook Pro Touch Bar merupakan varian terbaru dari Apple. Dimana kamu sudah tidak lagi menemukan logo Apple yang bisa menyala di belakang layar. Karena laptop ini menggunakan desain terbaru yang berbeda dari produk sebelumnya. Sedangkan, untuk bagian porta seperti USB dan HDMI sudah diganti dengan USB C. Selain itu, laptop ini juga sudah menggunakan Touch Bar sebagai pengganti tombol F1-F12 yang terletak di atas keyboard.

Perhatikan spesifikasi sebelum membeli

Saat membeli laptop, baik itu Macbook Apple ataupun merek lain. Maka perhatikan spesifikasi sebelum membeli. Saat ini Macbook sudah dibekali dengan spesifikasi yang lebih unggul. Umumnya, produk Macbook sudah menggunakan RAM berkapasitas 4 GB dengan prosesor Core i5. Sedangkan, untuk media penyimpanannya sendiri rata-rata sudah menggunakan HDD dengan kapasitas di atas 128 GB. Namun perlu kamu ingat, sebagian besar produk Macbook menggunakan RAM tanam. Dimana kamu tidak bisa meningkatkan kapasitas ke RAM yang lebih besar. Jadi, sebelum membeli produk Macbook dari Apple sesuaikan dulu spesifikasi dengan kebutuhan yang akan kamu lakukan.

Tentukan ukuran layar

Saat membeli Macbook, maka tentukan ukuran layar yang kamu perlukan. Macbook memiliki beberapa ukuran layar yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari 11 inch, 12 inch, 13 inch, 15 inch, dan yang paling besar 17 inch. Untuk kamu yang suka beraktivitas di luar ruangan dan sering membawa Macbook bepergian. Maka Macbook dengan ukuran latar 11 – 12 inch bisa jadi pilihannya. Selain lebih kecil, kamu juga lebih mudah untuk membawanya kemana-mana.

Sedangkan untuk kamu yang lebih banyak beraktivitas di dalam ruangan dengan penggunaan di tempat. Maka Macbook dengan ukuran layar 13 – 17 inch bisa jadi pilihannya. Selain lebih nyaman, layar yang besar juga mempermudah kamu untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan yang membutuhkan detail dan ketelitian yang lebih tinggi. Dimana untuk kamu yang menginginkan Macbook dengan layar yang besar, kamu bisa menemukan di model Macbook Pro. Rata-rata Macbook ini menggunakan layar yang lebar dengan bobot yang lebih berat.

Perhatikan garansi produk

Hal lain yang harus kamu perhatikan saat membeli Macbook baru aalah garansinya. Umumnya, produk Macbook memiliki masa garansi selama 12 bulan atau 1 tahun sejak pembelian pertama. Dimana garansi tersebut bisa kamu dapatkan secara resmi. Namun beberapa toko ada pula yang memberikan garansi ACPP atau garansi tambahan dengan tenggang waktu yang lebih panjang.

Sesuaikan dengan budget

Tidak dipungkiri jika harga Macbook memang lebih mahal dibanding laptop merek lain. Selain karena keluaran dari brand Apple, laptop ini juga didukung dengan spesifikasi yang lebih tinggi. Sehingga bagi pengguna yang ingin membeli laptop ini. Maka siapkan dahulu budget yang bisa kamu gunakan untuk membeli Macbook varian tertentu. Bahkan untuk kamu yang ingin membeli Macbook Pro, Macbook Pro Retina, dan Macbook Pro Touch Bar. Maka siapkan dana lebih karena harganya jauh lebih tinggi dibanding Macbook Air.

Beli Macbook di Official Store Apple

Sebagai produk yang di pasarkan dengan harga tinggi, seringkali banyak pembeli yang kepincut harga Macbook murah. Setelah dibeli, ternyata produk bukanlah barang resmi keluaran Apple. Hal inilah yang sering membuat cemas pembeli saat mereka ingin membeli produk Apple yang benar-benar asli. Agar tidak salah mendapatkan produk Macbook KW, maka kamu bisa membelinya langsung di toko resmi atau official store Apple yang ada di kota-kotamu. Atau kamu juga bisa membelinya melalui official store Apple online.

2. Apa perbedaan Macbook dengan laptop biasa?

Jika kebanyakan produsen laptop menjual produknya di berbagai segmen pasar, mulai dari kelas bawah, menengah, hingga atas. Maka berbeda dengan laptop buatan Apple ini. Dimana semua produk Apple hanya menyasar masyarakat kelas menengah ke atas. Terbukti tidak semua orang menggunakan laptop ini dengan alasan harganya yang lebih tinggi dibanding laptop biasa (Non-Apple).

Dengan pangsa pasar yang lebih tinggi, bukan tidak mungkin jika produk ini memiliki kelebihan dengan kualitasnya yang lebih tinggi. Mulai dari hardware, software, hingga fitur-fiturnya. Bahkan untuk bahan yang digunakan pun, Apple tidak main-main untuk menggunakan material yang lebih bagus dibanding laptop biasa. Bahkan jika kamu pernah memegang dan membandingkan dengan laptop biasa. Akan ada perbandingan yang cukup banyak pada laptop biatan Apple ini. Berikut perbedaan Macbook Apple dengan laptop biasa (Non-Apple):

Dibekali dengan hardware berkualitas tinggi dan cenderung lebih awet

Dari beberapa review orang-orang yang pernah menggunakan produk Macbook. Rata-rata mereka mengatakan jika hardware produk ini lebih bagus dengan tingkat ketahanan yang lebih tinggi. Bahkan untuk mereka yang membeli Macbook bekas, mereka bisa merasakan jika komponen pendukung masih benar-benar prima meskipun sudah pernah digunakan sebelumnya.

Memiliki ukuran yang pas dengan bobot yang lebih ringan

Jika dibanding dengan laptop biasa, ukuran Macbook memang lebih pas untuk dibawa. Dimana penggunaan material premium dengan kualitas yang sangat bagus membuat produk ini memiliki bobot yang lebih ringan. Bahkan untuk tampilan luarnya saja, produk terlihat sangat berkelas yang membuat penggunanya lebih percaya diri saat menggunakan Macbook dibanding laptop biasa.

Sistem Operasi tidak lagi menggunakan Windows melainkan MacOS

Jika laptop seperti Acer, Asus, Dell, dan lainnya menggunakan sistem operasi Windows, Linux, dan lainnya. Maka berbeda dengan produk buatan Apple ini. Dimana produk ini menggunakan sistem operasi berbasis MacOS dengan tampilan jendela pop-up yang lebih keren.

Kinerjanya sangat mulut dan anti lemot

Kelebihan lain dari sistem operasi MacOS adalah kinerjanya yang sangat mulus. Hal ini dikarenakan pihak Apple merancang sendiri hardware dan softwarenya sehingga mampu mengimbangi MacOS dengan sangat baik. Sedangkan kebanyakan laptop lain masih menggunakan sistem operasi Windows buatan Microsoft, sehingga mereka harus membuat hardware dan software untuk mengimbangi kinerja OS Windows karena produsen tidak diizinkan untuk mengakses source code dari Windows.

Dukungan fitur yang lebih lengkap

Bagi pengguna Macbook, mereka sangat dinyamankan dengan dukungan fitur yang lebih lengkap. Dimana fitur-fitur pendukung Macbook adalah buatan Apple sendiri yang lebih canggih dibanding fitur yang sering kamu download dari berbagai situs pendukung.

Kualitas layar yang lebih bagus

Jika kebanyakan laptop biasa belomba untuk menggunakan layar beresolusi 4k atau bahkan 5k demi tampilan yang lebih bagus. Sayangnya, untuk produk Macbook kebanyakan masih menggunakan layar dengan resolusi di bawahnya. Pengguna hanya bisa merasakan ketajaman layar beresolusi 4k dan 5k hanya pada produk iMac ke atas. Namun bukan berarti jika kualitas layar Macbook jelek. Meskipun resolusinya masih di bawah 4k, namun kamu bisa bandingkan jika tampilan layar Macbook lebih berkualitas dan nampak lebih bagus dibanding laptop biasa yang non-apple.

3. Mengapa Macbook memiliki harga yang lebih mahal dibanding laptop umumnya?

Masih berkaitan dengan pembahasan di atas. Seringkali orang bertanya mengapa harga Macbook lebih mahal dibanding laptop biasa. Bahkan harganya bisa 2 sampai 3 kali lipat dari merek laptop biasa. Hal tersebut memang bukan tanpa alasan. Bahkan bisa kita ketahui jika semua produk buatan Apple memang dibandrol dengan tinggi yang menyasar kelas menengah atas.

Beberapa alasan mengapa produk Macbook dibandrol dengan harga tinggi adalah karena semua komponen yang tersemat pada produk ini adalah buatan Apple sendiri, mulai dari sistem operasi yang menggunakan MacOS, Hardware, Software, hingga fitur-fitur pendukung. Selain itu, dibanding laptop biasa. Macbook memiliki banyak kelebihan, mulai dari cover yang terlihat lebih berkelas dengan penggunaan material premium berkualitas tinggi, fitur pendukung yang lebih lengkap, ketahanan hardware yang lebih bagus, hingga minimnya virus pada laptop buatan Apple ini. Bahkan brand high-end ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi mereka yang menggunakan produk-produk keluaran Apple.

4. Apa kelebihan dan kekurangan Macbook?

Sebagai laptop buatan Apple, Macbook menjadi komputer jinjing yang banyak diminati di kalangan kelas menengah ke atas. Selain menyandang brand tersohor, kualitas laptop ini juga bisa dikatakan di atas rata-rata laptop biasa. Bahkan dengan harganya yang lebih tinggi, peminat Macbook justru semakin bertambah khususnya di kalangan pelajar, mahasiswa, pembisnis, hingga berbagai kantor dan instansi lainnya. Untuk kamu yang ingin menggunakan Macbook, maka tidak ada salahnya untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan Macbook dibanding laptop biasa (non-apple):

Kelebihan Macbook:

  • Tampilan lebih berkelas dengan penggunaan material premium berkualitas tinggi
  • Hardware yang lebih awet dan berumur panjang
  • Ketahanan baterai yang lebih lama, rata-rata baterai Macbook mampu bertahan 10 – 14 jam untuk penggunaan standart
  • Layar dengan kualitas yang bagus meskipun beberapa produk Macbook masih menggunakan resolusi dibawah 4k
  • Ukuran yang pas dengan bodi ramping dan bobot yang lebih ringan sehingga mudah dibawa kemana-mana
  • Dibekali sistem operasi MacOS buatan Apple sendiri
  • Kinerjanya sangat mulut berkat sistem operasi MacOS, sangat jarang ditemui adanya kelemotan pada laptop ini
  • Minim virus dengan software pendukung Apple
  • Dibekali dengan senjata Developer Apple
  • Dilengkapi dengan fitur pendukung yang lebih lengkap bahkan sangat memanjakan para penggunanya

Kekurangan Macbook:

  • Harganya yang lebih mahal bahkan 2 sampai 3 kali dari harga laptop biasa
  • Laptop high-end dengan segmen kelas menengah ke atas
  • Kebanyakan layarnya belum dilengkapi Retina Display
  • Tidak menggunakan Force Trackpad
  • Jumlah port yang lebih sedikit, paling banyak hanya ada 2 port untuk setiap produknya
  • Tampilan layar masih menggunakan Intel HD Graphic
  • Service Centre yang masih sangay jarang, bahkan apabila terjadi kerusakan harga spare part dan hardwarenya sangat mahal

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2 × 2 =