Tahukah anda bahwa Polygon adalah brand lokal asli Indonesia?
Ya, mungkin masih banyak orang yang belum tahu bahwa brand yang satu ini adalah asli buatan Indonesia.
Jangan salah, walaupun buatan lokal, Polygon sudah dikenal di berbagai penjuru dunia. Bukan hanya di Indonesia, namun nama Polygon banyak diekspor di berbagai negara luar seperti Eropa, Asia, dan beberapa negara lainnya.
Bahkan sepeda produksi PT. Insera Sena Sidoarjo, Jawa Timur, ini juga menjadi sepeda pilihan yang cukup laris di pasaran.
Diproduksi dari tahun 1989 hingga saat ini, Polygon terus berupaya dalam menyajikan berbagai model sepeda terbaiknya. Bahkan, produsen ini memiliki beberapa jenis sepeda yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Mulai dari sepeda gunung atau MTB (Mountain Bike), sepeda balap, sepeda lipat, sepeda hybrid, hingga jenis sepeda biasa yang cocok digunakan sehari-hari.
Mengingat banyak jenis sepeda dengan merk Polygon yang tersedia saat ini, tentu sebagai pembeli Anda akan kebingungan untuk memilih sepeda terbaik dengan merk ternama ini.
Untuk memudahkan Anda memilih sepeda Polygon terbaik, berikut 10 rekomendasi sepeda merk Polygon yang bisa menjadi pilihan tepat bagi Anda.
Konten
- 10 Rekomendasi Sepeda Polygon Terbaik (2022)
- Pertanyaan Seputar Sepeda Polygon (FAQ)
- Artikel Terkait Sepeda
- Cari Sepeda BMX di 2022? Ini Harga dan Rekomendasi Terbaiknya!
- Beli Sepeda Fixie di 2022? Ini Harga & Rekomendasi Terbaiknya!
- Cari Sepeda MTB Terbaik di 2022? Cek Harga & Rekomendasinya!
- Tertarik beli Sepeda United? Ini Harga & Rekomendasi Terbaik 2022!
- Toko Sepeda Online: Agen/Tempat Jual Sepeda Terbaik (2022)
10 Rekomendasi Sepeda Polygon Terbaik (2022)
Ada beberapa jenis sepeda terbaik dari Polygon yang bisa menjawab kebutuhan Anda. Untuk memudahkan memilih sepeda yang pas, berikut beberapa rekomendasi sepeda merk Polygon yang bisa Anda pilih lengkap dengan keunggulan dan kekurangannya masing-masing:
1. Polygon S2 Strattos 700C
Harga: Rp 7.648.000
Tipe sepeda pertama yang bisa Anda beli dengan merk Polygon adalah sepeda jenis Road Bike. Sepeda yang didesain khusus untuk melintasi jalanan perkotaan dengan kecepatan tinggi ini memang sangat cocok untuk Anda yang ingin memiliki sepeda dengan kecepatan super tinggi. Selain cocok untuk jalanan perkotaan, sepeda balap ini juga bisa Anda gunakan sebagai alat transportasi harian dimana Anda bisa sampai ke tempat tujuan dengan waktu yang terbilang singkat.
Dirancang sebagai sepeda untuk jalanan perkotaan, sepeda ini juga memiliki kemampuan untuk memperkecil hambatan yang sering terjadi di jalanan perkotaan yang ramai. Untuk sistem pengeremannya, sepeda ini sudah menggunakan rem cakram mekanik yang mampu menjaga keamanan Anda saat mengayuh sepeda dalam kecepatan tinggi. Sedangkan untuk rangka, sepeda ini menggunakan bahan alloy berkualitas yang tahan karat. Hanya saja, sepeda ini memiliki kekurangan dengan bobot yang lebih berat dibandingkan seri lainnya.
Keunggulan Sepeda Polygon S2 Strattos 700C:
- Sepeda tipe Road Bike yang cocok untuk melintas jalanan perkotaan dengan kecepatan tinggi
- Cocok untuk transportasi sehari-hari
- Menggunakan rem cakram mekanik yang mampu menjaga keamanan Anda saat mengayuh sepeda dalam kecepatan tinggi
- Rangka sepeda menggunakan bahan alloy berkualitas yang tahan karat
- Menggunakan ban dengan ukuran besar sehingga mampu meningkatkan kecepatan
Kekurangan Sepeda Polygon S2 Strattos 700C:
- Masih menggunakan rem cakram mekanik
- Kurang cocok digunakan untuk medan dengan tantangan berat
- Bobot sepeda yang lebih berat
- Sulit dibawa dimana-mana karena ukurannya yang tinggi dan lebar
- Harga yang lebih mahal
2. Polygon Xtrada 5.0
Harga: Rp 5.600.000
Bagi Anda yang sedang mencari sepeda gunung atau mountain bike, Polygon seri Xtrada 5.0 ini bisa menjadi pilihan. Sepeda MTB ini memiliki body yang sangat kokoh dan tangguh, beratnya juga tidak seberapa sehingga sangat cocok untuk melintasi medan dengan tantangan berat seperti tanjakan dan turunan.
Bagian rangka body sudah menggunakan bahan Alloy Alutech yang membuat sepeda ini memiliki bobot lebih ringan dibanding seri Xtrada lainnya. Untuk sistem pengeremannya sendiri, sepeda ini sudah menggunakan rem cakram hydraulic yang lebih responsif untuk medan turunan. Selain itu, sepeda ini merupakan tipe tertinggi untuk seri Xtrada MTB sehingga sangat cocok untuk Anda yang suka melintas di area pegunungan yang terjal dan penuh tantangan.
Keunggulan Sepeda Polygon Xtrada 5.0:
- Sepeda MTB terbaik yang cocok untuk Anda yang suka melintas di pegunungan dengan medan tanjakan dan turunan
- Menggunakan double suspension depan dan belakang sehingga cocok digunakan untuk di medan
- Menggunakan rem cakram hydraulic yang lebih responsif untuk medan turunan
- Rangka sepeda menggunakan bahan Alloy Alutech yang membuat sepeda ini memiliki bobot lebih ringan dibanding seri Xtrada lainnya
- Menggunakan ban dengan ukuran besar dengan ketebalan tinggi sehingga cengkramannya lebih kuat
- Modelnya sangat kokoh
Kekurangan Sepeda Polygon Xtrada 5.0:
- Harga yang lebih mahal dibandingkan seri Xtrada lainnya
- Menggunakan rem cakram hydraulic sehingga perawatannya lebih sulit
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
3. Polygon Xtrada 3.0
Harga: Rp 4.300.000
Masih dengan seri Xtrada, Anda bisa memilih Polygon Xtrada 3.0 yang memiliki harga lebih murah dibanding Polygon Xtrada 5.0. Sepeda ini merupakan dua tingkat di bawah seri sebelumnya. Namun meskipun di bawah tipe sebelumnya, bukan berarti jika sepeda ini tidak cocok untuk memenuhi hobi bersepeda Anda di area pegunungan.
Sepeda MTB Polygon ini memang cukup diperhitungkan bagi Anda yang mencari sepeda gunung terbaik dengan harga yang lebih terjangkau. Untuk bahan sepeda diperkuat dengan material alloy sehingga lebih ringan, kokoh, dan kuat. Bahannya juga anti karat sehingga bisa bertahan lebih lama. Untuk sistem pengeremannya sendiri, sepeda ini sudah menggunakan rem cakram hydraulic yang lebih responsif untuk medan turunan.
Jika diperhatikan sepeda ini desainnya mirip dengan sepeda jenis hardtail cross country. Jadi, selain cocok untuk sepeda gunung, sepeda ini juga cocok untuk Anda yang suka melintas di medan terjal dengan tantangan yang lebih berat.
Keunggulan Sepeda Polygon Xtrada 3.0:
- Sepeda MTB terbaik yang cocok untuk Anda yang suka melintas di pegunungan dengan medan tanjakan dan turunan
- Menggunakan double suspension depan dan belakang sehingga cocok digunakan untuk di medan
- Menggunakan rem cakram hydraulic yang lebih responsif untuk medan turunan
- Rangka sepeda menggunakan bahan Alloy yang membuat sepeda ini memiliki bobot lebih ringan dan anti karat
- Menggunakan ban dengan ukuran besar dengan ketebalan tinggi sehingga cengkramannya lebih kuat
- Desainnya mirip dengan sepeda jenis hardtail cross country
- Harga lebih terjangkau dibandingkan seri Xtrada sebelumnya
Kekurangan Sepeda Polygon Xtrada 3.0:
- Menggunakan rem cakram hydraulic sehingga perawatannya lebih sulit
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
- Rangkanya lebih kecil dibanding seri sebelumnya
4. Polygon Sierra DLX Sport 700”
Harga: Rp 2.800.000
Jika sebelumnya membahas sepeda gunung dengan berbagai seri dan tipenya, kali ini ada sepeda wanita yang cocok digunakan sehari-hari. Polygon Sierra DLX Sport 700” memang didesain khusus untuk kaum wanita dimana sepeda ini menggunakan frame step through yang akan mempermudah penggunanya naik dan turun dari sepeda tanpa ada kendala di bagian kakinya.
Sepeda ini tersedia dengan dua model yang berbeda, yaitu rangka yang lebih tinggi yang bisa digunakan untuk pria maupun wanita dan rangka yang lebih rendah sehingga mempermudah pengguna naik dan turun dari sepeda. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan. Selain itu, bagian frame menggunakan bahan alloy sehingga bobot sepeda lebih ringan. Desainnya pun terlihat lebih simple dengan dua tempat duduk yang ada di depan dan di belakang. Sepeda ini sangat cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari.
Keunggulan Sepeda Polygon Sierra DLX Sport 700”:
- Jenis sepeda city bike yang cocok untuk kaum wanita
- Dilengkapi dengan frame step through yang akan mempermudah penggunanya naik dan turun dari sepeda tanpa ada kendala di bagian kakinya
- Untuk bagian frame menggunakan bahan alloy sehingga bobot sepeda lebih ringan
- Desainnya lebih simple dengan dua tempat duduk yang ada di depan dan di belakang
- Dapat digunakan untuk 2 orang
- Tersedia 2 model yang bisa Anda pilih
Kekurangan Sepeda Polygon Sierra DLX Sport 700”:
- Hanya cocok digunakan sehari-hari dengan jarak tempuh yang pendek
- Kurang tepat jika digunakan untuk medan terjal seperti pegunungan
- Sistem pengereman yang belum cakram
- Masih menggunakan ban dengan kualitas biasa
5. Polygon Urbano (Sepeda Lipat)
Harga: Rp 4.000.000
Untuk Anda yang mencari sepeda dengan jenis folding bike atau yang dikenal dengan sepeda lipat, sepeda lipat Polygon Urbano ini bisa menjadi pilihan. Selain produksi dari perusahaan sepeda ternama, sepeda lipat ini juga dilengkapi dengan beberapa kelebihan lainnya sehingga membuatnya jauh lebih tepat untuk dipilih untuk Anda yang ingin memiliki sepeda dengan model yang lebih praktis dan bisa dibawa kemana-mana.
Sepeda ini memiliki bobot yang cukup ringan karena sepeda dapat dilipat dengan 3 bagian utama, seperti rangka, pedal, dan juga tiang penyangga sepeda. Meskipun bisa dilipat-lipat, sepeda ini cukup kuat dan tahan banting. Bagian rangka menggunakan bahan alloy yang sudah dipercaya memiliki kualitas anti karat dan memberikan bobot tubuh yang lebih ringan dan tampilan yang lebih kokoh. Selain cocok untuk menemani traveling Anda juga cocok untuk sehari-hari, sepeda ini juga bisa digunakan untuk semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Keunggulan Sepeda Polygon Urbano:
- Sepeda lipat dengan model yang lebih praktis dan mudah dibawa kemana-mana
- Cocok untuk menemani traveling dan aktivitas sehari-hari
- Memiliki 3 bagian utama yang bisa dilipat, seperti rangka, pedal, dan juga tiang penyangga sepeda
- Menggunakan bahan alloy yang sudah dipercaya memiliki kualitas anti karat dan memberikan bobot tubuh yang lebih ringan
- Bisa digunakan untuk semua kalangan
Kekurangan Sepeda Polygon Urbano:
- Kurang responsif jika digunakan di jalanan pegunungan dengan medan yang tajam
- Harga yang lebih mahal untuk jenis sepeda lipat
- Speednya masih tertinggal jauh jika dibandingkan dengan sepeda jenis MTB atau sepeda gunung
6. Polygon Hybrid Path 700C
Harga: Rp 5.480.000
Polygon Hybrid Path 700C merupakan jenis ubran bike yang sangat cocok untuk Anda yang menginginkan sepeda dengan kecepatan tinggi. Sepeda ini mampu memberikan tekanan untuk menerobos jalanan perkotaan dengan waktu yang lebih cepat. Sangat cocok jika digunakan sebagai transportasi harian terutama untuk Anda yang bekerja dengan menggunakan sepeda.
Sepeda hybrid ini menggunakan rangka body dari bahan AL6 sejenis alloy yang memiliki kualitas lebih bagus di atasnya. Bobotnya lebih ringan dengan body rangka yang sangat kokoh dan kuat. Selain itu, jika diperhatikan model sepeda ini juga lebih simple dengan rangka yang tidak terlalu tinggi. Cocok juga digunakan untuk para wanita yang aktif menggunakan sepeda.
Keunggulan Sepeda Polygon Hybrid Path 700C:
- Sepeda jenis urban bike yang cocok untuk sehari-hari
- Memiliki kecepatan lebih tinggi dibanding sepeda gunung maupun sepeda city bike
- Menggunakan rangka body dari bahan AL6 sejenis alloy yang memiliki kualitas lebih bagus di atasnya
- Bobotnya lebih ringan dengan body rangka yang sangat kokoh dan kuat
- Menggunakan ban dengan ukuran besar sehingga mampu memberikan kecepatan kayuhan yang lebih besar
- Cocok digunakan untuk para wanita yang aktif menggunakan sepeda
Kekurangan Sepeda Polygon Hybrid Path 700C:
- Harga yang terbilang mahal
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
- Masih menggunakan sistem pengereman yang belum responsif untuk jalanan pegunungan dengan medan yang lebih berat
7. Polygon Hybrid Heist 700C
Harga: Rp 4.150.000
Masih dengan jenis yang sama, Polygon Hybrid Heist 700C bisa menjadi pilihan untuk Anda yang menginginkan sepeda dengan kecepatan tinggi. Berbeda dari tipe sebelumnya, sepeda ini lebih responsif untuk jalanan pegunungan dengan medan tanjakan dan turunan yang tajam. Sepeda ini juga dapat digunakan baik di jalanan perkotaan dengan kecepatan tinggi maupun jalanan pegunungan dengan sistem pengereman yang lebih bagus.
Untuk sistem pengeremannya sendiri, sepeda ini menggunakan teknologi hydraulic, yaitu teknologi yang sering digunakan untuk sistem pengereman sepeda motor sehingga saat digunakan untuk melintasi jalanan turunan yang tajam, keamanan untuk pengendara pun lebih tinggi. Selain itu, sepeda ini juga dilengkapi dengan operan gigi yang sangat mudah dioperasikan. Sepeda ini menggunakan 24 speed yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan.
Keunggulan Sepeda Polygon Hybrid Heist 700C:
- Sepeda gunung jenis urban bike yang cocok untuk semua medan
- Memiliki kecepatan lebih tinggi dengan didukung 24 speed yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan
- Menggunakan sistem operan gigi yang sangat mudah dioperasikan
- Menggunakan rangka body dari bahan alloy yang memiliki kualitas lebih bagus
- Dilengkapi dengan sistem pengeremannya sendiri, sepeda ini menggunakan teknologi hydraulic, yaitu teknologi yang sering digunakan untuk sistem pengereman sepeda motor
- Bobotnya lebih ringan dengan body rangka yang sangat kokoh dan kuat
- Menggunakan ban dengan ukuran besar sehingga mampu memberikan kecepatan kayuhan yang lebih besar
- Harganya lebih murah dibanding tipe sepeda hybrid sebelumnya
Kekurangan Sepeda Polygon Hybrid Heist 700C:
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
- Bagian setir yang lebih lebar sehingga bagi yang belum terbiasa akan terasa lebih capek
- Bagian rangka yang lebih tinggi sehingga jika digunakan untuk wanita akan lebih sulit untuk naik turun
8. Polygon Premier 3.0
Harga: Rp 3.550.000
Sepeda Polygon terbaik dan banyak dipilih untuk mereka yang suka bersepeda di jalanan pegunungan adalah Polygon dengan seri Premier 3.0. Sepeda gunung ini memang memiliki model yang sangat kokoh dengan rangka body yang sedikit lebih tinggi. Sepeda ini sangat direkomendasikan untuk pria yang suka berolahraga baik di jalanan perkotaan maupun medan pegunungan yang penuh tantangan.
Polygon Premier 3.0 ini menjadi sepeda gunung terbaik yang memiliki double fungsi yaitu cocok sebagai sepeda gunung dan sepeda untuk aktivitas berkendara setiap hari di jalanan perkotaan yang datar. Roda ban yang digunakan dengan ukuran lebih besar 27.5” membuat sepeda ini memiliki kecepatan yang lebih tinggi sehingga sangat tepat untuk Anda yang ingin memiliki model sepeda dengan kecepatan yang mampu menerobos jalanan perkotaan dengan waktu yang singkat. Selain itu, sepeda ini menggunakan bahan alloy sehingga bobotnya lebih ringan, kuat, dan anti karat. Sepeda ini juga dilengkapi dengan shock bagian dengan dengan ukuran yang lebih besar.
Keunggulan Sepeda Polygon Premier 3.0:
Sepeda dengan double fungsi yang cocok digunakan di jalanan pegunungan maupun jalanan perkotaan
- Menggunakan roda ban dengan ukuran lebih besar 27.5” membuat sepeda ini memiliki kecepatan yang lebih tinggi
- Menggunakan bahan alloy sehingga bobotnya lebih ringan, kuat, dan anti karat
- Dilengkapi dengan shock bagian dengan dengan ukuran yang lebih besar sehingga mampu menahan goncangan
- Menggunakan sistem pengereman cakram mekanik yang lebih mudah perawatannya
- Tersedia dalam 2 pilihan warna yaitu hitam dan charcoal.
Kekurangan Sepeda Polygon Premier 3.0:
- Bagian rangka yang lebih tinggi sehingga lebih cocok digunakan untuk pria
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
9. Polygon Cleo 2.0
Harga: Rp 3.300.000
Sepeda jenis city bike ini sangat cocok untuk para wanita yang aktif menggunakan sepeda. Sepeda ini didesain dengan rangka yang lebih pendek sehingga memudahkan para wanita untuk naik dan turun dari sepeda. Meskipun masuk dalam jenis sepeda city bike, namun sepeda ini juga cocok untuk melintas di jalanan pegunungan dengan medan tanjakan dan turunan dimana untuk sistem pengeremannya sudah menggunakan rem cakram mekanik sehingga lebih responsif dan mudah dari segi perawatannya.
Bagian rangka body sudah menggunakan bahan alloy sehingga bobot sepeda lebih ringan. Modelnya juga lebih kokoh dan tahan banting sehingga sangat cocok digunakan sehari-hari terutama untuk mereka yang aktif menggunakan sepeda.
Keunggulan Sepeda Polygon Cleo 2.0:
- Jenis sepeda city bike yang cocok untuk jalanan perkotaan dan jalanan pegunungan
- Di desain dengan rangka yang lebih pendek sehingga memudahkan para wanita untuk naik dan turun dari sepeda
- Menggunakan rem cakram mekanik sehingga lebih responsif dan mudah dari segi perawatannya
- Menggunakan bahan alloy sehingga bobot sepeda lebih ringan, kokoh dan tahan banting
- Rangka body yang lebih pendek sehingga memudahkan penggunanya untuk naik dan turun dari sepeda
Kekurangan Sepeda Polygon Cleo 2.0:
- Menggunakan ban dengan ukuran yang lebih kecil sehingga kurang tepat untuk Anda yang menginginkan kecepatan tinggi
- Penggunaan ban dengan ketebalan ringan sehingga cengkramannya masih sangat kurang untuk medan yang terjal, berbatu, ataupun medan yang licin
10. Polygon Rayz 1.0
Harga: Rp 4.793.000
Untuk Anda yang mencari jenis sepeda dengan double suspension, sepeda merk Polygon Rayz 1.0 ini bisa menjadi pilihan. Sepeda ini memiliki double fungsi yang bisa digunakan untuk jalanan perkotaan maupun medan offroad dengan tantangan yang berat dan menggunakan sistem rem cakram hyraulic yang semakin responsif untuk menapaki medan turunan yang tajam. Anda bisa lebih nyaman dan aman dengan sepeda ini.
Sepeda ini juga dilengkapi dengan shock untuk bagian depan dengan rangka sehingga saat digunakan untuk medan yang terjal dan berbatu, Anda tetap merasa nyaman dengan tekanan goncangan yang bisa dikendalikan. Bisa digunakan untuk pria maupun wanita dengan ukuran ban yang lebih kecil 26”. Rangka sepeda menggunakan bahan Alloy yang membuat sepeda ini memiliki bobot lebih ringan dan anti karat.
Keunggulan Sepeda Polygon Rayz 1.0:
- Menggunakan double suspension depan dan belakang sehingga cocok digunakan untuk di medan
- Menggunakan rem cakram hydraulic yang lebih responsif untuk medan turunan
- Rangka sepeda menggunakan bahan Alloy yang membuat sepeda ini memiliki bobot lebih ringan dan anti karat
- Menggunakan ban dengan ketebalan tinggi sehingga cengkramannya lebih kuat
- Dilengkapi dengan shock untuk bagian depan dengan rangka
- Desainnya mirip dengan sepeda jenis cross country
Kekurangan Sepeda Polygon Rayz 1.0:
- Menggunakan rem cakram hydraulic sehingga perawatannya lebih sulit
- Masih menggunakan ban dalam yang bukan tubles
- Sepeda menggunakan ban dengan ukuran yang lebih kecil sehingga kurang cocok untuk Anda yang menginginkan kecepatan tinggi
Kini, sebagai salah satu merk sepeda terbaik, tentu Polygon terus berupaya dalam menyajikan inovasi terbaru untuk setiap produknya. Untuk Anda yang selama ini merasa kebingungan memilih sepeda Polygon terbaik, ada baiknya Anda membaca beberapa rekomendasi sepeda dengan merk Polygon di atas bisa menjadi informasi dalam mempermudah Anda untuk memilih sepeda terbaik sesuai dengan kebutuhan.